Selandia Baru Akan Perketat Perbatasan dengan Indonesia, Ada Apa?

7
ternak
(Sumber: Kementan)

Jakarta, SirOnline.id – Pemerintah Selandia Baru memastikan akan memperketat penjagaan di perbatasan dengan Indonesia untuk menghindari wabah penyakit mulut dan kaki (PMK).

“Siapa pun yang pernah ke Indonesia, dari China dan Malaysia, harap berhati-hati, kami memastikan bahwa kami sama waspadanya dari negara-negara tersebut,” kata Menteri Pertanian Selandia Baru, Damien O’Connor dikutip Detik, Selasa, (26/7).

Ia menjelaskan nantinya semua barang yang dikirim ke Selandia Baru dari Indonesia bakal menjalani pemeriksaan ketat. Pelaku perjalanan dari Indonesia pun tidak boleh membawa produk daging ke Selandia Baru. Bagasi akan disaring serta akan ada tikar disinfektan di bandara untuk membersihkan alas kaki.

“Penyakit mulut dan kaki selalu dianggap sebagai penyakit kiamat bagi sektor pertanian Selandia Baru. Ini akan mempengaruhi setiap warga Selandia Baru, itulah sebabnya kami meminta setiap orang dari kami untuk berhati-hati. Jika kami bepergian ke luar negeri, awasi ke mana kamu pergi dan pastikan tidak melakukan kontak dengan hewan,” jelas Damien.

Selain Selandia Baru, pemerintah Australia juga menerapkan serangkaian pembatasan di perbatasan guna mengantisipasi penyebaran wabah PMK. Saat ini, pihak berwenang memeriksa dengan ketat semua parsel, bagasi, hingga alas kaki penumpang yang berasal dari China dan Indonesia.

Baca: Ombudsman Duga Ada Maladministrasi Badan Karantina di Kasus PMK

Sejauh ini, Canberra menolak seruan oposisi untuk menutup perbatasan dengan Indonesia sepenuhnya. Meski begitu, pemerintahan Perdana Menteri Anthony Albanese tak menutup kemungkinan untuk menerapkan aturan pencegahan lebih lanjut. (rr)