Terinspirasi dari Alam, Seniman US Gelar Pameran Lukisan di Bali

33
Lukisan Rom Yaari
Rom Yaari bersama salah satu lukisannya. (Sumber: Detik)

Jakarta, SirOnline.id – Seniman asal Amerika Serikat, Rom Yaari memukau khalayak melalui pemeran lukisannya yang terinspirasi dari alam.

Mengusung tema ‘The Art of Mother Earth’, Yaari memperlihatkan pesona Ibu Pertiwi pada publik. Pemilihan gelaran di Pulau Bali pun bukan tanpa alasan. Pria 61 tahun itu mengaku  mencintai Pulau Dewata sebagai tempatnya menciptakan karya seni sejak tahun 2003.

“Mengapa saya melakukan pameran ini, karena kecintaan terhadap Indonesia, sejarah dan peninggalan sejak Majapahit yang dari dulu saya pelajari,” kata Yaari, dikutip dari Antara, Senin (5/7).

Dalam pameran yang berlangsung tanggal 6 hingga 24 Juli di Park 23 Gallery & Creative Hub, Kuta, Bali tersebut, Yaari menggambarkan peran yang bisa diambil manusia untuk menyelamatkan bumi.

“Berangkat dari berbagai masalah lingkungan saat ini, serta didorong oleh niat positif yang kuat,” katanya.

“Tekad untuk melindungi bumi lewat karya seni sebagai bentuk perlawanan pada ketidakpedulian orang, sekaligus merefleksikan kebiasaan buruk di bidang lingkungan serta perilaku sosial,” sambungnya.

Baca: Begini Kondisi Arca Singosari yang Dibawa ke Belanda

Yaari menyebut, melalui tema yang mudah dipahami dan karya visual yang unik, ia mengajak penikmat karyanya untuk membebaskan diri dalam pemikiran dan kreasi. Ia juga ingin memberikan inspirasi untuk selalu kembali kepada alam dan meningkatkan kesadaran menjaga lingkungan.

“Saya tidak melihat segala perubahan yang negatif tentang Bali, tapi dari sisi positif, karena yang saya nilai bagaimana orang Bali selalu membuka diri dan membuka tangan dengan keramahtamahan tanpa terganggu,” pungkas Yaari. (un)