Sabtu, 25 Maret 2023 | 04:23 WIB
More

    Indonesia Masters 2022 : Jojo Kehilangan Fokus

    sironline.id |

    BACA JUGA

    SIROnline.id-Jakarta-Cemerlang pada gim pertama, permainan Jonatan Christie menurun pada gim-gim berikutnya sehingga dia harus menyerah kalah dari pemain Cina, Zhao Jun Peng 21-10, 14-21, 11-21 pada Daihatsu Indonesia Masters di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu 8 Juni.

    Jojo, sapaannya, mengaku kehilangan fokus di gim kedua. Saat mendapat tekanan dari lawan, pemain peringkat delapan dunia itu tertekan sehingga akhirnya tertinggal dan kalah di pertandingan ini.

    “Pada gim pertama saya bisa menerapkan strategi dengan baik dan lawan tidak mampu mengantisipasi pola penyerangan saya dengan,” kata Jojo.

    “Sayang di gim kedua saya kurang cepat mengganti strategi permainan karena lawan sudah mendikte permainan saya. Alhasil saya kurang percaya diri dan mengontrol jalannya pertandingan,” ungkap Jojo.

    “Masalah fisik saya tidak ada masalah. Selepas di Thomas Cup cedera kondisi saya saat ini jauh lebih baik,” tuturnya.

    “Hari ini masalahnya musuh bisa membaca permainan saya dan saya kurang bisa mempertahankan poin sehingga hilang fokus dan kurang tenang. Saya sendiri berharap ke depannya bisa lebih tenang, fokus dan percaya diri lagi,” pungkas Jojo.

    BERITA TERBARU

    Prabowo Subianto Apresiasi Kader Gerindra Berbagi Kebahagiaan di HUT ke 15

    Jakarta, SirOnline.id - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, menyampaikan terima kasih kepada seluruh kader yang sepanjang bulan Februari...

    POPULER

    Kisah Para Bangsawan di Bukit Siguntang

    Tradisi Kawalu Baduy Dalam

    SI.SE.SA., Busana Syar’i nan Modis

    BERITA PILIHAN