Indonesia Incar Jadi Tuan Rumah Olimpiade 2036

22
IKN
Jokowi memantau pembangunan Ibu Kota Nusantara, Kalimantan Timur. (Sumber: instagram/kemenpupr)

Jakarta, SirOnline.id – Indonesia mengincar status tuan rumah Olimpiade 2036. Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali mengungkap, keinginan itu disampaikan langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menginginkan olimpiade terselenggara di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.

“Sekaligus beliau (Presiden) beberapa waktu yang lalu sudah memberikan arahan kepada saya untuk kita bidding menjadi tuan rumah Olimpiade 2036, tetapi proposal itu sudah mencantumkan pelaksanaannya ada di IKN,” kata Zainudin, dikutip dari Liputan6, Sabtu (6/8).

Zainudin mengatakan, upaya-upaya untuk menggapai hal tersebut juga terus dilakukan. Jokowi, lanjut Zainudin, akan membangun pusat pelatihan sepak bola atau training center di IKN. Menurutnya, langkah itu diambil seiring dengan perkembangan olahraga tersebut yang dinilai terus membaik.

“Semua fasilitas-fasilitas olahraga, baik (fasilitas) utama maupun (fasilitas) pendukung akan kita bangun di IKN. secara lengkap,” jelas Zainudin.

Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Raja Sapta Oktohari menyebut, Indonesia sebelumnya telah membidik status tuan rumah Olimpiade 2032, namun gagal. Raja mengaku kegagal itu tak lantas membuat pihaknya mundur. KOI berkomitmen untuk membawa Indonesia maju dalam penawaran (bidding) tuan rumah Olimpiade 2036.

Proses bidding tuan rumah Olimpiade 2032 telah berlangsung. Indonesia harus mengubur mimpinya setelah Brisbane, Australia resmi terpilih menjadi tuan rumah Olimpiade 2032.

Baca: Kepala Badan Otorita: Fasilitas IKN, Punya Tol Bawah Laut dan Disney Park

Raja menjelaskan, untuk menjadi tuan rumah, negara yang berminat menjadi penyelenggara pesta olahraga dunia itu harus melewati beberarapa tahap, yakni yakni interested party, continuous dialogue, targeted dialogue, kemudian menjadi preferred host.

“Ibarat peribahasa genggam bara api, biar menjadi arang. Artinya, lakukan segala sesuatu dengan kesabaran. Penetapan (Brisbane) tidak membuat kami mundur (menjadi tuan rumah Olimpiade),” kata Raja. (un)