Menikmati Segelas Kopi di Surganya Pecinta Kopi

334

sironline.id, Jakarta – Di balik kemacetan dan polusi ibukota, saya menemukan cara asyik menikmati sisi lain dari kota Megapolitan. Apapun ceritanya, Jakarta adalah kota yang memiliki sisi menyenangkan asalkan kita mau mengexplore. Kesenangan saya tentu tak jauh-jauh dari menikmati segelas kopi. Di wilayah Senopati, Jakarta Selatan kini ada kedai kopi baru yang bisa Anda kunjungi. Otten Coffee namanya. Ini merupakan kedai kopi yang baru saja dibuka di jalan Senopati no. 77.

Tidak hanya sebagai kedai kopi, Otten Coffee juga menyediakan lebih dari 6 ribu item alat kopi yang dijual. sulit rasanya untuk saya menafikan keinginan belanja beragam kebutuhan alat seduh kopi ketika berada di sana.

Awal didirikan, Otten Coffee merupakan sebuah market place online yang menyediakan aneka alat penyeduh kopi hingga biji-biji kopi unggul yang mereka jual kepada penikmat kopi di tanah air.

Berawal dari berjualan biji kopi saat Otten mulai berdiri, Robin dan partnernya Jhoni Kusno menjual biji-biji kopi dari Sumatra selama kurang lebih 3 tahun. Tapi akhirnya kedua orang ini bersepakat untuk melakukan ekspansi usaha dengan menjual peralatan seduh kopi yang berpusat di Jl. Kriung, kota Medan di tahun 2012. Sebelum mereka memasarkannya lewat online dan akhirnya membuka cabang di Jakarta. Keberadaan Otten tentunya mempermudah para pecinta kopi di Indonesia yang kini tak lagi harus bersusah payah memilih peralatan seduh sesuai dengan keperluannya. Menurut Robin, keseriusan menekuni bisnis kopi dimulai pada tahun 2008 dengan membuat kedai kopi Otten Coffee House, di bawah bendera PT Otten Coffee Indonesia. Di kedai itu ditawarkan berbagai jenis minuman kopi yang disajikan panas atau dingin. “Awalnya sih karena kami suka minum kopi. Saya juga suka mengoleksi mesin pembuat kopi dan peralatan barista. Akhirnya, kami putuskan membuat coffee shop,” ungkapnya.

Ketika Anda masuk kedalam Otten Coffee, Anda akan langsung disuguhkan dengan wangi kopi yang sangat khas dan nikmat untuk dihirup. Terdapat beberapa kursi yang disediakan juga untuk menunggu atau sekedar berdiskusi tentang peralatan kopi yang ingin dibeli. Di dalam store terdapat berbagai macam kopi dan alat-alat yang terpampang di rak terbuka, serta tersedia juga berbagai merchandise seperti t-shirt, topi, tote bag dan sebagainya.

Rak pertama yang mencuri perhatian saya adalah rak kopi single origin. Di sini terdapat berbagai macam biji kopi maupun bubuk kopi dari berbagai daerah. Mulai dari dalam negeri seperti Aceh Gayo, Bali Kintamani, Flores, hingga mancanegara seperti Brazil, Columbia, Congo, Ethiopia, dan lain sebagainya.

Tak lengkap rasanya jika saya tidak mencicipi nikmatnya segelas kopi di tempat yang menurut saya surganya segala jenis hidangan kopi. Tentu saja menu yang saya pilih merupakan single origin mengingat nikmatnya kopi asal Indonesia. (maa)